Home » Tutorial » Cara Download Video Shopee Tanpa Watermark, Mudah Lewat HP

Cara Download Video Shopee Tanpa Watermark, Mudah Lewat HP

Advertisement

Buat kamu para pelanggan toko online Shopee, tentu sering melihat video menarik ketika sedang mencari sebuah produk. Terkadang kamu ingin menyimpannya agar bisa di tonton melalui galeri atau untuk dibagikan ke teman. Oleh karena itu, kamu wajib tahu cara download video Shopee tanpa watermark yang akan dibahas kali ini.

Kabar baiknya, untuk mengunduh video Shopee tidak sesulit mengunduh video dari platform lain seperti YouTube atau TikTok. Karena di Shopee, kamu bisa menyimpan video tanpa harus menggunakan bantuan aplikasi pihak ketiga.

Tentu dengan tidak menggunakan bantuan aplikasi pihak ketiga, kamu bisa dengan cepat melakukannya. Ingin tahu lebih jelas mengenai langkah-langkahnya, pastikan kamu mencermati panduan yang diberikan di bawah ini.

Cara Download Video Shpee Lewat Chrome di HP Android

Bagi kamu para pengguna ponsel dengan sistem operasi Android, kamu bisa mengunduh video Shopee langsung melalui browser Chrome. Kamu bisa mendapatkan video tanpa watermark dan juga dengan resolusi yang cukup tinggi, berikut ini langkahnya.

  1. Buka aplikasi Shopee di hp kamu.
  2. Cari video yang kamu sukai dan ingin di download.
  3. Pilih tombol Share yang ada di pojok bawah, kemudian pilih Salin Tautan.
  4. Buka Google Chrome di hp kamu, lalu paste tautan yang di salin tadi.
  5. Putar video, lalu tekan dan tahan agak lama di area video hingga muncul popup.
  6. Kemudian tekan tombol Download video.
  7. Maka proses download akan berjalan.
  8. Setelah selesai akan secara otomatis tersimpan ke galeri ponsel.

Cara Download Video Shopee di iPhone

Cara selanjutnya adalah untuk pengguna iPhone, kamu juga bisa mengunduh video Shopee tanpa menggunakan bantuan aplikasi apapun. Cara yang digunakan tidak jauh berbeda dan juga akan mendapatkan video Shopee tanpa watermark, dibawah ini langkahnya.

Advertisement
  1. Buka aplikasi Shopee di iPhone.
  2. Kemudian telusuri video yang ingin di download.
  3. Tap tombol Bagikan, lalu pilih Salin Tautan.
  4. Buka browser Safari di iPhone, kemudian paste tautan video yang di salin tadi.
  5. Putar video hingga beberapa detik.
  6. Tap dan tahan lama pada area video mana saja hingga muncul popup.
  7. Tap tombol Download video.
  8. Pilih lokasi penyimpanan di iPhone kamu.
  9. Maka proses unduhan akan berjalan.
  10. Tunggu hingga selesai.

Cara Download Melalui Aplikasi Shopee Video Downloader

Cara download video Shopee tanpa watermark berikutnya adalah dengan menggunakan aplikasi video downloader. Cara ini hanya bisa dailakukan menggunakan hp Android. Berikut ini langkah-langkahnya.

  1. Pertama unduh Shopee Video Downloader melalui tautan ini.
  2. Pasang aplikasinya di hp kamu.
  3. Kemudian buka Shopee, dan cari video yang ingin kamu download.
  4. Tap tombol bagikan dan pilih Salin Tautan.
  5. Buka aplikasi Shopee Video Downloader.
  6. Paste tautan pada kolom pencarian yang tersedia di aplikasi.
  7. Lalu akan muncul tombol download.
  8. Tap Download.
  9. Tunggu hingga proses download nya selesai.

Cara Download Video Shopee Lewat Laptop atau PC

Bagi kamu yang sering belanja di Shopee melalui laptop atau pc, kamu juga bisa mengunduh video langsung dari pc kamu. Bahkan cara download video Shopee dari pc lebih mudah di lakukan. Berikut ini langkah-langkahnya.

  1. Buka browser favorit kamu di PC.
  2. Kemudian buka situs Shopee.
  3. Lalu cari produk video yang ingin kamu download.
  4. Putar video hingga beberapa detik, kemudian tap icon titik tiga di pojok kiri bawah video.
  5. Selanjutnya, pilih tombol Download untuk mulai menyimpan video.

Kesimpulan

Cara download video Shopee tanpa watermark sangatlah mudah, kamu bisa melakukannya hanya melalui browser seperti Chrome maupun browser lainnya. Jika kamu ingin lebih simpel, kamu juga bisa menggunakan aplikasi Shopee Video Downloader yang bisa kamu unduh melalui Play Store.

Namun perlu di ingatkan bahwa download video di Shopee memang di izinkan, hal yang terpenting adalah kamu tidak menyalahgunakan konten video yang kamu download. Karena video di Shopee rata-rata merupakan video review produk yang di unggah oleh para pedagang disana.

Advertisement

Artikel menarik lainnya:

Advertisement
Baca artikel menarik dan teruptodate lainnya di Google News KuotaReguler.com

Tinggalkan komentar